Senin, 24 Oktober 2011

mesin CNC


Program studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya didirikan pada tanggal  24 – 11 – 1976 ditandatangani oleh pejabat rektor UNSRI Drs. Lipur Naim (Pjs. Rektor Unsri) di Palembang dengan Surat izin Opersional  769/k/b/1976 dan mulai menerima mahasiswa baru pada 01-1977. Setelah mengalami beberapa proses perkuliahan, Jurusan Teknik Mesin UNSRI mengeluarkan lulusan pertama pada tahun 1986. Pada pendirian pertama sampai tahun 1998 Jurusan Teknik Mesin membuka Jurusan Teknik Mesin dengan program studi teknik mesin. Kemudian pada tahun 1997/1998 Jurusan Teknik Mesin mengalami perubahan kurikulum peminatan khusus atau bidang studi keahlian yang terdiri dari 3 bidang keahlian yaitu : Bidang keahlian Konversi Energi, Bidang keahlian Konstruksi Mesin, Bidang Keahlian Teknik Produksi dan Material. Dengan adanya pengembangan sumberdaya dosen pengajar dan tersedianya laboratorium dan fasilatasnya serta kubutuhan dalam dunia industri maka kurikulum Jurusan Teknik Mesin mengalami perubahan kembali. Sejak tahun 2003 kurikulum Jurusan Teknik Mesin diubah menjadi 4 bidang keahlian yaitu : Bidang keahlian Konversi Energi, Bidang keahlian Konstruksi Mesin, Bidang keahlian Teknik Produksi dan Bidang keahlian Teknik Material.
Saat ini Jurusan Teknik Mesin UNSRI memiliki 8 laboratorium dan 1 studio gambar, yaitu; Laboratorium Konversi Energi, Laboratorium Fenomena Dasar Mesin, Laboratorium Teknologi Mekanik (Bengkel), Laboratoium Konstruksi Mesin, Laboratorium CNC-CAD/CAM, Laboratorium Metalurgi, Laboratorium Korosi, Laboratorium Gas Engine dan Studio Gambar.
Laboratorium CNC-CAD/CAM mempunyai luas sekitar 178,73 m2. Laboratorium ini digunakan untuk aktifitas praktikum dan perkuliahan. Praktikum yang dilakukan di laboratorium ini yaitu Praktikum Pemrograman Mesin CNC dan CAD/CAM. Praktikum Pemrograman Mesin CNC meliputi; Praktikum Pemrograman Mesin CNC TU – 2A dan Mesin CNC TU – 3A, sedangkan untuk CAD/CAM; Praktikum menggambar menggunakan program AutoCAD. Praktikum ini dilaksanakan pada semester genap. Untuk memudahkan pelaksanaan praktikum mahasiswa yang mengikuti praktikum dikelompokkan menjadi beberapa kelompok, dalam 1 kelompok biasanya terdiri dari 4-6 orang. Pelaksanaan praktikum sepenuhnya diatur oleh ketua laboratorium dan wakilnya beserta asisten laboratorium. Beberapa tahun yang lalu dalam satu hari laboratorium ini dapat melayani mahasiswa sebanyak 50 orang yang dibagi dalam 2 shift yang mana masing-masing shift berdurasi 3 jam. Tapi sekarang hanya mampu melayani mahasiswa sebanyak 20-30 orang, hal ini disebabkan adanya beberapa alat yang tidak bisa digunakan lagi. Pelaksanaan praktikum biasanya dilakukan selama 1 minggu. Pengumpulan laporan dilakukan dalam waktu paling lama 3 hari dari selesainya percobaan alat tersebut. Untuk menghindari kecurangan mahasiswa dalam pengumpulan laporan maka laporan harus dibuat dengan tulisan tangan oleh setiap mahasiswa yang mengikuti praktikum.
Dalam laporan kegiatan Bulan Januari 2010 ini, dilaporkan program kerja Lab. CNC – CAD/CAM Jurusan Teknik Mesin yang telah dipersiapkan, capaian, permasalahan yang dihadapi serta upaya yang dilakukan.

I.              RUANG LINGKUP KERJA
Untuk mempermudah pelaksanaan semua aktifitas baik praktikum, perkuliahan maupun penelitian maka ruang lingkup kerja unit Laboratorium CNC – CAD/CAM Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik ini hanya sebatas Laboratorium CNC – CAD/CAM saja.

II.            RENCANA KERJA
Dalam tahun 2010 ini Laboratorium CNC – CAD/CAM Jurusan Teknik Mesin telah merancang rencana kerja yang terbagi dalam 2 katagori, yaitu : Kegiatan Rutin Periodikal dan Kegiatan Nonrutin.
Adapun rencana kerja tersebut dapat dilihat dalam tabel berikut :
Tabel 1. Program Kerja Laboratorium CNC – CAD/CAM
No
Program
Sifat Program
1
Pengelolaan Internal Unit
Nonrutin
2
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
Nonrutin
4
Pembuatan Website Laboratorium
Nonrutin
5
Pelaksanaan Praktikum Pemrograman Mesin CNC dan CAD/CAM
Rutin
6
Pengembangan Fasilitas Jaringan Internet Laboratorium
Nonrutin
7
Pembuatan  E-learning matakuliah KBK Teknik Produksi
Nonrutin
8
Peningkatan Fasilitas penunjang Laboratorium
Nonrutin
9
Monitoring dan Evaluasi (Monev)
Rutin

Kegiatan yang bersifat rutin perodikal adalah Pelaksanaan Praktikum Pemrograman CNC dan CAD/CAM dan Monev. Selain itu, jika website laboratorium sudah tersedia maka kegiatan updating website laboratorium dapat dimasukkan dalam kegiatan rutin periodikal. Kegiatan yang lain termasuk nonrutin yang pelaksanaannya bisa saja dilaksanakan atau tidak dilaksanakan pada tahun berikutnya.

III.              PELAKSANAAN KEGIATAN
  KEGIATAN  BULAN APRIL
Kegiatan Laboratorium CNC - CAD/CAM Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya yang telah dilaksanakan pada Bulan April 2010 antara lain:
1.      Pengelolaan Internal Unit yaitu perekrutan asisten laboratorium dan pelatihan bagi asisten laboratorium.
2.      Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium yaitu pengecekan dan pendataan peralatan yang ada di laboratorium CNC.
3.      Perawatan dan perbaikan sarana dan prasana laboratorium, diantaranya : pembersihan sarana dan prasana (lantai, kaca, ruangan-ruangan, mesin-mesindan komputer) laboratorium setiap hari dan perbaikkan terali pintu Lab. CNC dengan melakukan pengecetan ulang.
Hingga bulan april 2010, kegiatan Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium sudah dilakukan pada semua peralatan yang ada di laboratorium CNC. Dari pengecekan komputer yang berjumlah 8 unit diketahui 4 unit komputer yang masih bisa digunakan tetapi memerlukan upgrade RAM dan HDD, sedangkan sisanya ada 2 unit memerlukan perbaikan dan penggantian RAM, HDD dan CD ROOM, 2 unit lagi rusak berat dan tidak bisa diperbaiki.
Sedangkan dari hasil Inspeksi 4 unit mesin CNC TU-2A dan 4 unit mesin CNC TU 3-A diketahui hanya 1 unit mesin CNC TU 2-A yang bisa digunakan, sisanya semuanya rusak dan memerlukan perbaikan. Karena keterbatasan sumber daya manusia dan peralatan yang tersedia maka untuk saat ini semua peralatan tersebut belum diperbaiki.
Pada saat melakukan perekrutan asisten laboratorium, setiap calon asisten diajukan 10 pertanyaan yang sama untuk mengetahui kemampuan dan kesungguhan calaon asisten. Beberapa pertanyaan tersebut diantaranya adalah :
1.  Apa motivasi anda ingin menjadi asisten lab. CNC – CAD/CAM ?
2.  Apa harapan anda terhadap diri anda sendiri dan lab. CNC – CAD/CAM setelah anda terpilih menjadi asisten?
3.  Jika anda menjadi Ketua lab atau wakil ketua lab. CNC – CAD/CAM  program apa saja yang akan anda kembangkan?
4.  Menurut anda fasilitas apa yang perlu ditambahkan untuk menunjang kenyamanan anda bekerja di lab. CNC – CAD/CAM ?
5.  Bagaimana pendapat anda terhadap lab. CNC – CAD/CAM selama ini?
6.  Dari peralatan praktikum yang ada di lab. CNC – CAD/CAM, kira-kira alat apa yang paling  anda kuasai ?
7.  Sebutkan kelemahan dan kelebihan diri anda dibanding orang lain menurut anda?
8.  Setelah anda menjadi asisten, hal apa saja yang anda lakukan agar anda tidak bosan bekerja di lab. CNC – CAD/CAM?
9.  Sebutkan waktu (hari dan jam) yang bisa anda sediakan untuk lab. CNC – CAD/CAM?
10.  Apa harapan anda terhadap ketua dan wakil ketua lab. CNC – CAD/CAM saat ini dan yang akan datang?

Secara lebih rinci kegiatan laboratorium CNC selama bulan April 2010 ini adalah sepereti pada tabel berikut :
No
Tanggal
Kegiatan
1
01/04/2010
Pembuatan Rencana kegiatan bulan April
2
05/04/2010
Pemindahan dan penataan alat-alat yang rusak dan tidak terpakai
3
06/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
4
07/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
5
08/04/2010
Pelatihan Pemrograman mesin CNC
6
09/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
7
12/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
8
13/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
9
14/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
10
15/04/2010
Pelatihan Pemrograman mesin CNC
11
16/04/2010
Pembuatan soal untuk perekrutan asisten Lab. CNC
12
19/04/2010
Pelaksanaan tes perekrutan asisten Lab.CNC
13
20/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
14
21/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
15
22/04/2010
Pelatihan Pemrograman mesin CNC
16
23/04/2010
Inspeksi dan Inventarisasi Peralatan Laboratorium
17
26/04/2010
Perbaikan terali pintu Lab. CNC
18
27/04/2010
Pengecetan ulang terali pintu Lab. CNC
19
28/04/2010
Pembuatan Modul Praktikum
20
29/04/2010
Pembuatan Laporan Bulanan
21
30/04/2010
Pembuatan Laporan Bulanan

IV.         PERMASALAHAN
Dari hasil kegiatan pada bulan April 2010 ini diketahui adanya kerusakkan beberapa unit komputer dan 3 unit mesin CNC TU-2A serta 4 unit mesin CNC TU-3A. Semua peralatan tersebut perlu segera diperbaiki atau diganti karena kondisinya sudah rusak dan agak ketinggalan zaman. Untuk penggantian komponen komputer dan mesin CNC baik TU-2A maupun TU-3A yang rusak ini belum bisa dilakukan karena masih menunggu persetujuan dana dari Rencana Bisnis Anggaran (RBA) yang diusulkan ke Fakultas melalui Jurusan.


V.           UPAYA YANG DILAKUKAN
Untuk sementara waktu semua aktifitas kegiatan laboratorium CNC – CAD/CAM yang berhubungan dengan komputer dan administrasi pengerjaannya dilakukan secara manual dan menggunakan personal komputer. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi hilangnya data kegiatan, selain itu 4 unit komputer yang bisa dipakai itu perlu di instal ulang sehingga bisa bekerja lebih optimal. Sedangkan untuk perbaikan mesin CNC TU-2A dan TU-3A hinggah saat ini kami telah berupaya mencari vendor yang bisa memperbaiki mesin tersebut baik melalui lisan maupun melalui internet tetapi belum ketemu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar